ALLOH MENJAWAB KELUH KESAH MANUSIA

Allah menjawab keluh kesah manusia
                Manusia di ciptakan dengan di sifati keluh kesah dan kikir firman Allah “Sesungguhnya manusia diciptakan bersifat keluh kesah lagi kikir. Apabila ia ditimpa kesusahan ia berkeluh kesah, Dan apabila ia mendapat kebaikan ia Amat kikir, Kecuali orang-orang yang mengerjakan shalat,(Al-Ma’arij: 19-22).
Tapi Allah Maha sempurna menjawab semua keluh kesah manusia.

                Dan Kami jadikan tidurmu untuk istirahat” (An-Naba’: 9).
Ketika kalian mengeluh “Ya Allah aku capek, lelah akan semua pekerjaan ini” dsb, Alloh menjawab dalam Al-Qur’an “
               
Jika kalian mendapatkan sebuah tanggung jawab entah itu amanah, pekerjaan, dsb. Kemudian kalin mengeluh “Aku tidak sanggup..!!!” di dalam Al-Qur’an Alloh Menjawab “Allah tidak membebani seseorang melainkan sesuai dengan kesanggupannya,”(Al-Baqoroh: 286)
               
Melakukan sesuatu hal yang mungkin kalian mengeluh “ah ini tidak mungkin terjadi”alias putus asa. Namun hal ini sudah ada di surah yasin: 82 sebagai jawabannya “Sesungguhnya keadaan-Nya apabila Dia menghendaki sesuatu hanyalah berkata kepadanya: "Jadilah!" Maka terjadilah ia.”.
               
Punya masalah yang bikin kita stress, mikirin ini dan itu ternyata keluh seperti ini juga ada solusinya “hati mereka manjadi tenteram dengan mengingat Allah. Ingatlah, hanya dengan mengingati Allah-lah hati menjadi tenteram.”
               
Merasa sia-sia melakukan sesuatu, yang mana hal itu tidak seberapa namun berbeda dengan surat Al-Zalzalah ayah 7 “Barangsiapa yang mengerjakan kebaikan seberat dzarrahpun, niscaya Dia akan melihat (balasan)nya.”
               
Sedih karena tidak bisa mencapai apa yang kamu capaikan, maka nasehat Allah "Janganlah kamu berduka cita, Sesungguhnya Allah beserta kita." (At-Taubah:40)

               
Jadi berapa pun keluh kesah kalian pasti ada solusinya.! karena Alloh telah berfirman “Ya'qub menjawab: "Sesungguhnya hanyalah kepada Allah aku mengadukan kesusahan dan kesedihanku, dan aku mengetahui dari Allah apa yang kamu tiada mengetahuinya."(Yusuf: 86).


Maka Alloh memerintahkan kepada manusia untuk selalu mengaduka segala masalahnya pada Alloh dalam surat Al-Ghofir: 60 “Dan Tuhanmu berfirman: "Berdoalah kepada-Ku, niscaya akan Kuperkenankan bagimu. Sesungguhnya orang-orang yang menyombongkan diri dari menyembah-Ku akan masuk neraka Jahannam dalam Keadaan hina dina". Jika kalian ingin hidup tentram di dunia dan akhirat maka amalkanlah isi Al-Qur’an.









Next Post Previous Post